BERKUNJUNG KE PONPES AL AHKAM BANTEN, TOURING RELIGI OJOL LAKSANAKAN GIAT SOSIAL KE-94!

Komunitas Ojek Online yang terdiri dari Komunitas Kalibata Bersatu, Srikandi Merah Putih, Lady Goextreme, Kelompok Molis, dan Gojek Baruta baru saja melaksanakan Touring Religi Ojol untuk ke-94 kalinya. Kegiatan Sosial Touring Religi Ojol kali ini berkunjung ke Pondok Pesantren Al Ahkam, Lebak, Banten pada Minggu (30/7/23).

Adapun kegiatan ini berawal dari para driver Ojek Online yang biasa touring di Kawasan Puncak, Bogor untuk melepas penat, nyatanya menumbuhkan rasa solidaritas dan persaudaraan diantara para driver Ojek Online. Komunitas Ojek Online rutin melakukan kegiatan sosial setiap bulannya dengan mengunjungi berbagai Pondok Pesantren, Panti Asuhan hingga Panti Werda di daerah sekitar Cianjur dan Banten.

Seiring terjalinnya komunikasi antar Komunitas Ojek Online, mereka pun berinisiatif untuk melaksanakan kegiatan sosial dengan berbagi kebaikan kepada masyarakat khususnya yang membutuhkan. Adapun langkah awal yang disiapkan adalah dengan melakukan mapping setiap Pondok Pesantren atau Panti Asuhan dari aplikasi Google Maps, sehingga memudahkan mereka untuk mencari tempat tujuan melaksanakan kegiatan tersebut.

Selain itu, para anggota Komunitas Ojek Online pun biasanya menerima rekomendasi dari rekan-rekan sejawatnya, untuk mengunjungi Pondok Pesantren yang membutuhkan bantuan, selanjutnya tim pun akan menyiapkan berbagai persiapan dan pemberitahuan yang disebar ke dalam grup – grup whatsapp maupun media sosial agar kegiatan mereka bisa mendapat dukungan dari para donatur maupun sponsor.

Adapun yang dikumpulkan sebagai donasi, biasanya berupa sembako, ATK, Al-Qur’an, dan beberapa barang lainnya yang dibutuhkan para penghuni Pondok Pesantren. Selain itu, di setiap kunjungannya, Komunitas Ojek Online membuat semacam acara kecil bersama para Santri / Santriwati dengan membuat kuis yang berhadiah donasi hingga makanan ringan.

Kegiatan tersebut pun mendapatkan apresiasi dari warga setempat dan juga Pengasuh Pondok Pesantren, karena Gerakan Touring Religi Ojol dianggap sebagai salah satu Gerakan kebaikan yang dapat menularkan semangat berbagi kepada masyarakat lainnya.

Hi, I’m EL Shaddai

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *